Malam Doa Bersama Tahun Baru 2024: Koramil Sukodono Menyambut dengan Khusyuk

Reporter : -
Malam Doa Bersama Tahun Baru 2024: Koramil Sukodono Menyambut dengan Khusyuk
Koramil 0816/15 Sukodono menggelar doa bersama.
advertorial

Pada malam menjelang tahun baru 2024, Koramil 0816/15 Sukodono menggelar doa bersama. Kegiatan ini dilaksanakan di aula Koramil 0816/15 Sukodono, Jl. Raya Sukodono No. 4a, Karangnongko, Pekarungan, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo, Minggu (31/12/2023).

Danramil 0816/15 Sukodono, Kapten inf Kabul T mengatakan, kegiatan doa bersama ini bagian dari renungan, refleksi maupun evaluasi diri dan keluarga dengan berbagai hal yang telah dilakukan selama satu tahun kebelakang.

Baca Juga: Danramil Sukodono Hadiri Pleno Terbuka Persiapan Rekapitulasi Suara Pemilu 2024

"Dan memohon kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar kita selalu diberi kemudahan dan keberhasilan. Sebagai wujud syukur atas nikmat yang diberikan kepada kita semua, yaitu nikmat Islam, nikmat umur panjang, sehingga kita bisa menikmati malam pergantian tahun ini tentunya dalam ke adaan sehat wal'afiat," ucap Danramil Sukodono.

Baca Juga: Danramil Sukodono Pimpin Apel Siaga Pemilu 2024

Acara ini dihadiri oleh anggota Koramil Sukodono, tokoh masyarakat, dan warga sekitar.

Baca Juga: Danramil Sukodono Hadiri Pelantikan dan Pembekalan PTPS

"Menciptakan suasana kebersamaan dan spiritualitas yang mendalam. Semoga doa yang diucapkan bersama ini membawa kebaikan dan kedamaian bagi kita semua di tahun yang baru."

Editor : Syaiful Anwar