Penjabat (Pj.) Bupati Bangkalan, Arief M. Edie bersama Kapolres Bangkalan dan Dandim 0829 Bangkalan melihat secara langsung para petani melon Desa Tagungguh, Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan, saat memanen buah melon, pada Kamis 30 November 2023.
Tidak hanya itu, Pj. Bupati Bangkalan bersama para pekerja yang merupakan warga sekitar juga berkempatan memanen dan mencoba rasa buah melon yang baru saja dipanen. Bahkan Pj. Bupati Bangkalan bersama Kapolres Bangkalan dan Komandan Lanal memuji rasa buah melon yang manis, renyah dan memiliki ukuran yang besar.
Baca juga: Tim Perseba U-17 Bangkalan Berlaga Di Ajang Piala Suratin
Pada kesempatan tersebut, Pj. Bupati Bangkalan mengatakan budidaya buah melon memilki potensi yang menjanjikan di Kabupaten Bangkalan.
"Ini terbukti dari hasil panen melon yang ada di Desa Tagungguh, Kecamatan Tanjung Bumi. Dengan luas lahan sekitar 1/2 hektar, produktivitas melon sekali panen bisa mencapai 15 sampai 18 ton," ujarnya.
Menurutnya, potensi budidaya buah melon bisa menjadi salah satu media untuk menggerakkan ekonomi masyarakat Bangkalan khususnya para petani.
Baca juga: Puting Beliung Memporak Porandakan Ratusan Rumah di Bangkalan
"Jadi ke depan, melon ini bisa menjadi salah satu komoditas tanaman budidaya unggulan bagi para petani maupun bisa dikembangkan ke arah agrowisata dan produk olahan lainnya," jelasnya.
Selain melon, kedepan Pj. Bupati Bangkalan juga akan menguji coba tanaman nilam di Kabupaten Bangkalan.
"Tanaman ini merupakan tanaman yang dapat menghasilkan minyak atsiri dan banyak dimanfaatkan untuk industri parfum, sabun hingga kosmetik sehingga memilki peluang pasar yang bagus. Nanti akan kami uji coba, apakah cocok dikembangkalan di Kabupaten Bangkalan," lanjutnya.
Baca juga: PT Sumber Daya Bangkalan Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM
Sedangkan Ahmadi yang menjadi pengagas sekaligus pendamping kelompok tani budidaya melon di Kecamatan Tanjung Bumi mengatakan, melon yang dihasilkan memilki kualitas yang unggul.
"Kadar gula melon yang dihasilkan memiliki kadar gula (brix) lebih dari 10 persen sesuai dengan permintaan pasar. Dengan kualitas ini, hasil budidaya melon kami bisa dipasarkan di luar daerah Bangkalan bahkan di salah satu mall di surabaya," jelasnya. (l4n)
Editor : Ahmadi