Kisah Pahlawan Ekonomi Digital, Toko Mak Ika yang Hidupi Keluarga dan Masyarakat Sekitar

lintasperkoro.com
Toko Mak Ika

Tak ada yang tak mungkin, itulah yang diyakini oleh Ika Mardiana atau biasa disapa Mak Ika, ibu rumah tangga dengan empat orang anak sekaligus pemilik Toko Mak Ika di Lazada Indonesia (Lazada). Kesulitan ekonomi yang sempat dihadapinya kini membawa Mak Ika menjadi Pahlawan Ekonomi Digital bagi keluarga, komunitas penjual Lazada Club Karawang yang dibinanya, serta warga Cibitung sekitar tempat tinggalnya.

Masih dalam semangat Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November lalu, berikut kisah perjuangan penjual perempuan ini hingga bisa sukses di platform eCommerce Lazada.  

Baca juga: Rancang Strategi Tepat, Brand Lokal Bisa Raup Untung Penuh Berkah di Bulan Ramadan

Kesuksesan Mak Ika saat ini tidak diperoleh dengan mudah. Awalnya, ia bekerja sebagai akuntan, sementara sang suami bekerja sebagai supir. Namun, penghasilan keduanya tidak dapat memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga. Oleh karena itu, Mak Ika berusaha mencari pemasukan tambahan dengan berjualan, mulai dari menjual sandal, pakaian dalam, hingga barang-barang bekas. Tetapi, upaya tersebut tidak membuahkan hasil. 

"Awalnya, kami menjalankan bisnis secara offline dan harus melakukan perjalanan jauh setiap hari untuk mencari supplier. Saya bahkan pernah rugi hingga seratus juta karena kecurangan salah seorang pegawai. Belum lagi kerugian waktu tempat produksi kami terendam banjir,” kenang Mak Ika. 

Namun, seluruh peristiwa tersebut tidak membuatnya menyerah. Dengan modal sebesar Rp40 juta, Mak Ika dan suami memutuskan untuk mencoba peruntungan di bisnis online. Inilah awal mula Toko Mak Ika di Lazada yang menyediakan berbagai barang kebutuhan rumah tangga.  

“Kami beralih berjualan online di Lazada tahun 2020 karena Lazada merupakan salah satu platform eCommerce nomor satu di Indonesia. Harapannya ya kami bisa jadi nomor satu juga. Saya yakin kalau kita mau berusaha, pasti ada hasil dan sukses yang bisa diraih di masa depan. Ketika usaha kami mulai stabil, kami memutuskan untuk pensiun dari pekerjaan dan fokus mengembangkan usaha ini," ujar Mak Ika dengan semangat. 

Siapa sangka, kenekatan tersebut menjadikan Mak Ika sebagai salah satu Pahlawan Ekonomi Digital yang berperan besar mendorong pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia. Selama menjalankan bisnisnya di Lazada, strategi utama Mak Ika adalah memberikan layanan yang cepat dan tanggap, yang menjadi kunci untuk bersaing dengan kompetitor. Mak Ika bertekad untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pelanggan.

“Saya bahkan sampai tidur di ruko dan membalas chat pelanggan hingga tengah malam agar pelanggan percaya sama toko saya,” ujar Mak Ika. 

Mak Ika mengatakan berbagai fitur di Lazada juga sangat membantunya dalam mempromosikan dan meningkatkan penjualan Toko Mak Ika, seperti fitur Gratis Ongkir dan fitur iklan di Lazada atau Promosi Berbayar.

Baca juga: Kisah Perempuan Indonesia Memancing Cuan di Lazada

“Saya terus meyakinkan diri bahwa cara untuk sukses adalah dengan terus belajar. Saya bahkan menghabiskan waktu dua bulan hanya untuk mempelajari Lazada Seller Center dan berbagai fitur yang ada di dalamnya. Karena tahu bahwa belajar itu butuh semangat, maka saya tergerak untuk juga bisa berbagi ilmu dan pengalaman ke sesama teman penjual di komunitas Lazada Club,” tambah Mak Ika.  

Selain kinerja Toko Mak Ika di Lazada terus meningkat, kemampuannya dalam membina sesama penjual Lazada juga mendapatkan pengakuan. Sejak September 2022, Mak Ika diangkat menjadi City Leader atau pemimpin komunitas penjual Lazada Club di Karawang.  

Kesuksesan Toko Mak Ika telah menciptakan penghasilan yang stabil bagi keluarga Mak Ika. Ia juga mampu memiliki ruko sendiri, menyewa gudang untuk penyimpanan barang jualan, serta memiliki tempat produksi sapu dan pel.

Tidak hanya itu, Mak Ika bisa mempekerjakan total 20 karyawan yang mayoritas dari mereka adalah ibu rumah tangga atau janda yang tinggal di sekitar daerah tempat tinggalnya di Cibitung, Jawa Barat. Mak Ika adalah pahlawan yang tidak hanya berjuang untuk kesejahteraan diri dan keluarganya saja, tetapi juga memberikan manfaat kepada lingkungan dan komunitas di sekitarnya.

Kunci sukses Mak Ika adalah semangatnya untuk terus belajar, terutama dalam memanfaatkan fitur yang ditawarkan oleh Lazada. Kontribusi dan dukungan Lazada dalam mengembangkan ekosistem digital telah dirasakan oleh banyak pahlawan ekonomi digital seperti, Mak Ika.

Baca juga: Lazada Berikan Subsidi Promo hingga 50 Persen Bagi Penjual Lokal di Lazada

Bersama timnya, Mak Ika turut maju dan berkembang menjadi bagian dari pelaku ekonomi yang mampu mendapatkan omzet hingga ratusan juta setiap bulan. Setelah meraih kesuksesan, Mak Ika terus berbagi ilmu dan pengalaman bisnisnya bagi mereka yang ingin berjualan online. 

“Jangan menerapkan prinsip ‘Jualan Online untuk Sambilan’ karena hasilnya tidak akan maksimal,” tutur Mak Ika.  

Fitriah Rahmawati, Vice President Business Development Lazada Indonesia menambahkan bahwa Lazada membuka peluang bagi siapa pun untuk menjadi penjual sukses di platform Lazada.

“Para Pahlawan Ekonomi Digital seperti Mak Ika inilah yang menjadi inspirasi kami untuk terus mengembangkan berbagai fitur dan program inovatif di Lazada. Kami akan terus memberikan dukungan penuh kepada para penjual lokal yang ingin sukses, dimulai dengan menyediakan proses pendaftaran penjual yang mudah, menyediakan fitur yang membantu penjual meraih sukses, membuka akses ke jutaan basis pelanggan, hingga program edukasi berkelanjutan melalui portal Lazada University dan komunitas penjual Lazada Club,” tutup Fitriah. (dit)

Editor : Ahmadi

Peristiwa
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru