YPM Sepanjang Menggelar Pawai 1 Muharram 1445 Hijriyah

Reporter : Ahmad Aditya
Pawan 1 Muharram oleh YPM Sepanjang

Yayasan Pendidikan Maarif (YPM) Sepanjang, Sidoarjo, menggelar pawai dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam atau 1 Muharram 1445 Hijriyah, pada Rabu, 19 Juli 2023. Pawai tersebut diikuti ribuan peserta, dan dilaksanakan di sekitaran ruas jalan Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo.

Para peserta berasal dari seluruh peserta didik YPM di Kabupaten Sidoarjo, mulai dari tingkat SD, SMP, SMA, dan Universitas. Selain peserta yang berjalan kaki dengan busana unik, juga ada kendaraan roda empat yang dihias sedemikian rupa untuk meramaikan pawai tersebut. 

Baca juga: LSM FPSR Memperingati Malam As Syura dengan Santunan kepada Anak Yatim Piatu

Sejak pagi, warga antusias untuk melihat pawai dengan starts di depan Toserba PALAPA Sepanjang dan finish di Universitas Maarif Hasyim Latif (Umaha) Ngelom. Adapun Rute yang dilalui, starts PALAPA Sepanjang / Town House Kalijaten - Raya Kalijaten - Raya Taman Arah Surabaya  - Raya Ketegan - RaylWay Ketegan - Raya Bebekan - Raya Wonocolo - Rolag Ngelom - Finish UMAHA YPM Ngelom.

Mukhamad Rudi Firmansyah dari Universitas Terbuka dan juga Alumni SMK YPM 1 Sidoarjo turut berterima kasih dan berharap, semoga kedepannya acara YPM Carnival ini patut diapresiasi oleh Pemda Sidoarjo untuk memperkenalkan budaya di Indonesia.

"YPM Carnival adalah pawai budaya dan kostum untuk memperingati Tahun Baru Islam yang biasa dikenal 1 Muharam. Pawai ini diikuti oleh seluruh Siswa/i YPM yang ada di komplek Taman. Berbagai jenis, tarian, nyayian yang menarik sehingga banyak masyarakat yang berbondong-bondong untuk menonton ini walaupun sampai siang. Antusiasme masyarakat juga bagus dan mendukung dalam acara yang besar ini," katanya. (ful)

 

Editor : Syaiful Anwar

Peristiwa
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru