Bhabinkamtibmas Desa Losari, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, Briptu Bonar Eko W melaksanakan sambang dan silaturahmi dengan warga Desa Losari, padanKamis (11/01/2024).
Briptu Bonar Eko W memberikan himbauan dan mengajak warga desa membantu kepolisian untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungan masing masing.
Baca juga: FLC Kembali Buka Bimbingan Belajar Persiapan Daftar TNI Polri Tahun 2025
"Selain itu, kami sangat berharap kepada seluruh Pemerintahan Desa Losari untuk dapat selalu bersinergi dengan Polsek Ploso didalam menciptakan keamanan dan ketertiban serta mencegah masuk dan berkembangnya paham radikalisme dan terorisme yang mengatasnamakan agama," katanya.
Kapolsek Ploso, Purwo Atmojo Rumantyo menerangkan bahwa sampai saat ini diwilayah hukum Polsek Ploso dalam kondisi situasi kamtibmas masih aman dan kondusif, tetapi tidak menutup kemungkinan bila tidak ada kepedulian dari kita semua maka para pelaku tindak kejahatan akan menjalankan aksinya.
Baca juga: Strategi Polri Amankan Pilkada Serentak 2024
“Kami minta tolong kepada Kepala Desa dan perangkatnya apabila ada sesuatu hal yang bisa menimbulkan terjadinya gangguan kamtibmas, untuk tidak sungkan berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas, Babinsa atau menghubungi Polsek Ploso supaya segala persoalan dapat segera ditangani dan diselesaikan,” tutur Kapolsek Ploso.
Dengan kegiatan sambang ini, diharapkan warga menjadi lebih dekat anggota Polri, tidak ada jarak antara warga dan anggota Polri, sehingga warga tidak lagi sungkan untuk memberikan informasi tentang situasi dan kondisi kamtibmas yang ada di desanya masing masing.
Baca juga: Peringati Hari Juang Polri, Kapolri: Berikan Pengabdian Terbaik ke Masyarakat
Perangkat Desa Losari menuturkan bahwa kegiatan sambang yang dilakukan oleh sanggota Polsek maupun Koramil Ploso rutin dilakukan agar terjalin sinergitas dan saling berkoordinasi dalam menjaga situasi kamtibmas khususnya di wilayah Desa Japanan.
“Harapannya warga masyarakat merasa aman dan nyaman dalam melakukan aktifitas dengan kehadiran Polri dan TNI. (kin)
Editor : Ahmadi