Beredar informasi bahwa ada video di media sosial TikTok yang mengeklaim bahwa Raffi Ahmad akan memberikan bantuan sesuai kebutuhan untuk siapapun yang telah memilih Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 14 Februari 2024.
Cek Fakta :
Baca juga: Surat dari Dokter Ratna Setia Asih untuk Presiden Prabowo Subianto
Beredar unggahan video di media sosial TikTok yang mengeklaim bahwa Raffi Ahmad akan memberikan bantuan sesuai kebutuhan untuk siapapun yang telah memilih Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 14 Februari 2024. Video tersebut diunggah dengan narasi "Yang dukung Pak Prabowo sini Kumpul Saya Bantu Sesuai Kebutuhan”.
Baca juga: Kejanggalan dalam Pengusutan Kasus Kepala SMAN 1 Luwu Utara
Faktanya, klaim yang dimuat pada unggahan tersebut tidaklah benar. Dilansir dari turnbackhoax.id, akun yang mengunggah video tersebut merupakan akun palsu yang mengatasnamakan Raffi Ahmad. Dalam akun TikTok resmi milik Raffi Ahmad juga tidak ditemukan informasi serupa. Video yang diunggah oleh akun palsu tersebut juga identik dengan video ketika Raffi Ahmad melakukan live TikTok bersama Prabowo Subianto pada masa kampanye.
Kesimpulan:
Baca juga: Prospek Gerakan Gibran Jadi Wapres 2 Periode
Klaim dalam Video yang menyatakan bahwa Raffi Ahmad memberikan bantuan kepada siapapun yang memilih Prabowo pada Pilpres 2024 adalah salah. (ins)
Editor : S. Anwar