Pesud TNl AL NC 212 Ron 600 WU 2 Puspenerbal Dukung Operasi Kogabpam Tri Dharma

Reporter : Redaksi
Operasi Kogabpam Tri Dharma dengan melaksanakan patroli sektor

Pesawat Udara (Pesud) TNl AL NC 212-200 Aviocar dari Skuadron Udara 600 Wing Udara 2 Puspenerbal mendukung jalannya Operasi Kogabpam Tri Dharma dengan melaksanakan patroli sektor di sekitar Karang Unarang, Kalimantan Utara pada Sabtu (13/7/2024) lalu.

Patroli Sektor yang digelar rutin guna mendukung Operasi Kogabpam Tri Dharma di bawah Gugus Keamanan Laut (Guskamla) Koarmada II ini, dipiloti oleh Kapten Laut (P) Novito, Lettu Laut (P/W) Nova, dan Letda Laut (P) Ikrom.

Baca juga: Hari Kedua, Rajawali Laut Flight Sapa Masyarakat dan Pengunjung BIAS 2024 di Pagi Hari

Patroli kali ini juga ditinjau langsung oleh Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) II Marsdya TNI M. Khairil Lubis yang didampingi oleh Asops Kogabwilhan II dan Komandan Gugus Tempur Laut (Danguspurla) Koarmada II.

Baca juga: Komandan Puspenerbal Hadiri Bali Regional Air and Space Power Forum 2024

Pesud NC 212 yang bertugas sebagai perpanjangan mata KRI yang juga berpatroli di sekitar Karang Ungaran, Kalimantan Utara tersebut, terus melaporkan kondisi di depan guna memberikan informasi akurat bagi KRI untuk bergerak dan memastikan keamanan laut di wilayah utara Indonesia. (*)

Editor : Bambang Harianto

Peristiwa
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru