Puncak Kirab Budaya Sedekah Bumi di Desa Sidowungu Diwarnai Kericuhan

Reporter : Redaksi
Tampak seorang berkaos dengan tulisan "Bir Bintang" ditegur Kades Sidowungu

Prosesi Kirab Budaya dan Sedekah Bumi di Dusun Mboro, Desa Sidowungu, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, merupakan puncak dari rangkaian kegiatan yang diselenggarakan mulai Jumat (27/09/2024) hingga pada Minggu,(29/09/2024). Sangat disayangkan pada acara puncak tersebut diwarnai kericuhan. Sejumlah orang terlibat baku hantam diduga akibat saling ejek dan dalam pengaruh minuman keras (Miras).

Keributan membuat aparat Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Polri yang berjaga di lokasi turun tangan menghentikan perkelahian. Disisi lain, terlihat Kapolsek Menganti, AKP Roni Ismullah tampak kesal dan langsung memanggil Kepala Desa (Kades) Sidowungu, Suedi, yang sudah berada di lapangan sedang menjamu para peserta yang datang.

Baca juga: Ribuan Warga Mengikuti Haul dan Sedekah Bumi di Desa Tumapel

Kemudian Suedi bergegas mengikuti panggilan Kapolsek Menganti, AKP Roni Ismullah, untuk mendatangi titik kericuhan tersebut. Sesampainya di lokasi, ditemukan seorang lelaki berbadan tegap yang mengenakan kaos dalam warna putih bertuliskan "Bir Bintang" berada di halaman Indomart yang sedang duduk bersama istri dan satu anak perempuan yang masih di bawah umur. Disana, ditemukan beberapa botol minuman keras yang sudah habis ditenggak bersama rekan-rekannya.

Kemudian, Kapolsek Menganti, AKP Roni Ismullah meminta agar acara Sedekah Bumi dihentikan. Namun Kades Sidowungu, Suedi bersikap tegas karena suasana masih panas. Setelah kondusif, acara kembali dilanjutkan.

Terlihat penonton yang enggan disebutkan namanya seorang ibu-ibu inisial 'WR' (42 tahun) yang sedang membawa anak balita mengaku ketakutan hingga badannya gemetaran.

Baca juga: Acara Sedekah Bumi di Desa Dungus Dihadiri Ribuan Warga

"Haduh takut aku. Nah ini sampai gemetaran seluruh badanku. Masak acara seperti ini kok dibuat ricuh dan berkelahi," ucap singkat 'WR' yang sedang gendong balita.

Bahkan Kades Suedi sempat tak terkendali melihat aksi pemuda yang diketahui usai menenggak minuman keras di depan Indomart. Suedi sempat naik pitam dan hampir pemuda tersebut dipukul oleh Kades Suedi yang kemudian dihalangi dan dilerai oleh anggota Reserse Polsek Menganti.

Saat awak media sedang menyoroti Kades Sidowungu yang sedang naik pitam dan hendak memukul salah seorang yang diduga membuat onar atau kericuhan, kemudian Kades Sidowungu mengetahui bahwa kejadian tersebut direkam oleh beberapa wartawan. Namun saat itu juga beberapa wartawan disuruh kembali ke panggung dan ia tidak berkenan untuk diliput.

Baca juga: Gerak Cepat Polsek Menganti Tangani Dugaan KDRT di SPBU Bringkang, Kini Sudah Akur

"Ayo, ayo mas sampean kembali ke lapangan. Sudah aman. Aman, jangan diambil dan jangan diliput," celetuknya dengan wajah sinis.

Ditempat terpisah, di jalan raya Sidowungu, berkali-kali terjadi kericuhan hingga Tim Keamanan dari TNI dan POLRI turun ke jalan guna melerai para peserta yang ribut. Dan akhirnya kegiatan berjalan lancar hingga selesai. (Edy)

Editor : Syaiful Anwar

Peristiwa
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru