Wisata Dlanggu Merayakan HUT ke-21

Reporter : -
Wisata Dlanggu Merayakan HUT ke-21
Perayaan HUT wisata Desa Dlanggu
advertorial

Wisata Desa Dlanggu di Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto, merayakan hari ulang tahunnya ke-21. Sejumlah pejabat, tokoh masyarakat, hingga masyarakat umum hadir dalam acara yang digelar pada Rabu, 16 Agustus 2023.

Salah satu rangkaian acara tersebut ialah pemotongan tumpeng. Pengelola wisata Desa Dlanggu, Mulyono, yang diwakili oleh putranya bernama Brahma menuturkan, perayaan ulang tahun wisata Desa Dlanggu berjalan cukup meriah. 

Hadir diantaranya Kepala Bank UMKM Jawa Timur, Camat Dlanggu, Kapolsek Dlanggu, Kepala Desa Randu Genengan, Danramil Dlanggu, hingga perwakilan dari Bupati Mojokerto. Potong tumpeng dilakukan oleh Mulyono disaksikan tamu undangan.

Desa Dlanggu terkenal sebagai ikon wisata sejarah dan alam. Disana terdapat patung Gajahmada berukuran besar. Patung tersebut pernah tercatat di Museum Rekor Indonesia (MURI). Selain itu, terkenal sebagai sentra pengolahan coklat yang pemasaran produknya hingga ke pasar luar negeri.

"Wisatawan juga bisa menikmati kolam renang, homestay, wisata edukasi, dan lainnya. Wisatawan berasal dari daerah Mojokerto dan daerah lainnya," kata Brahma.

"Banyak anak-anak sekolah dan mahasiswa yang berkunjung. Mereka menikmati pemandangan sejuk serta sensasi coklat asli yang diolah warga Desa Dlanggu. Banyak lagi wahana menghibur keluarga. Ada juga yang studi banding dan wisata edukasi. Semoga bermanfaat bagi masyarakat di lingkungan sekitarnya. Pekerja dari Karang Taruna Desa Dlanggu," jelasnya. (rif)

Editor : Syaiful Anwar