Ayam Jago Sidoarjo Siap Berkokok di Tarakan

lintasperkoro.com
Ayam jago

Ayam jago yang memiliki nama latin Gallus gallus domesticus dengan perawakan yang gagah banyak disukai pecinta satwa dan sudah lama menjadi hewan kesayangan bagi penggemarnya. Pejabat Karantina Hewan Bandar Udara Juanda Surabaya melakukan pemeriksaan ayam jago dari jenis Bangkok atau King's Chicken yang akan dikirim ke Tarakan Kalimantan Utara pada Selasa (15/08/2023).

Hasil Pemeriksaan ayam sehat dan berasal dari daerah yang satu bulan terakhir tidak outbreak penyakit unggas serta hasil pengujian laboratorium terhadap virus Avian Influenza negatif.

Baca juga: Badan Karantina Gagalkan Penyelundupan Reptil di Kargo Bandara Mopah

"Hasil pemeriksaan kesehatan hewan dinyatakan sehat dan tidak menunjukkan adanya gejala Hama Penyakit Hewan Karantina (HPHK) maka terhadap Ayam Jago tersebut dapat disertifikasi," ungkap Gigih, Dokter Hewan Karantina yang bertugas. (dit)

Baca juga: Karantina Jawa Timur Gagalkan Upaya Perdagangan Satwa Langka Asal Papua

Editor : Ahmadi

Peristiwa
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru