Pegawai Kebun Binatang Bandung Ngamen untuk Pakan Satwa
Pegawai Kebun Binatang Bandung (Bandung Zoo) yang tergabung dalam Serikat Pekerja Mandiri Derenten akan mengamen di kawasan Kebun Binatang Bandung, di Jalan Tamansari, Kota Bandung, pada Jumat (12/12/2025) dimulai jam 10.00 WIB. Hasil mengamen untuk makanan hewan-hewan Kebun Binatang Bandung.
Sekira 711 satwa di Bandung Zoo mulai Jumat, 12 Desember 2025, harus bertahan dengan sisa pakan dan donasi Publik. Langkah ini diambil mengingat kondisi keuangan yang sudah tidak mampu membeli pakan untuk kebutuhan satwa sehari hari.
Seperti diketahui, Bandung Zoo ditutup sejak 6 Agustus 2025. Artinya sudah empat bulan lebih operasional seluruh satwa dan karyawan menguras tabungan yang ada.
"Mulai Jumat, 12 Desember karyawan harus lebih kreatif dalam mempertahankan hajat hidup seluruh satwa di Bandung Zoo," ujar Sulhan Syafi'i, Hubungan Masyarakat (Humas) Bandung Zoo atau Kebun Binatang Bandung.
Menurutnya, ada beberapa langkah strategis yang sudah disepakati manajemen seperti pengadaan ikan dari kolam kolam yang ada di Bandung Zoo. Ikan-ikan tersebut dimanfaatkan untuk pakan semua jenis burung dan satwa pemakan ikan seperti berang-berang.
Selain itu, modifikasi pakan karnivora juga sudah dilakukan. Mengurangi jenis asupan daging sapi, diganti dengan daging domba atau kambing dengan jumlah yang sama.
"Kami sudah memotong 7 ekor domba dalam sebulan terakhir ini. Semuanya untuk pakan karnivora yang dicampur dengan daging ayam. Setiap karnivor mendapatkan 5 kg daging ayam dan 1 kg daging domba," ujarnya.
Langkah lain yang diambil adalah berkreasi dengan supply rumput lapang. Rumput tersebut diambil dari kawasan Bandung Zoo yang memang sengaja dibiarkan agar tumbuh rumput disamping ada juga rumput gajah yang sengaja ditanam.
Untuk pakan berupa pisang, akan ditambal dari dua kebun pisang yang memang sengaja ditanam agar buahnya bisa dimanfaatkan.
"Pisang-pisang itu akan kami alokasikan pada satwa pemakan buah buahan. Sementara untuk beberapa jenis pisang yang tidak didapati di area Bandung Zoo akan tetap dilakukan pengadaan dari luar," ungkapnya
Dalam kondisi yang terbatas ini, manajemen Bandung Zoo tetap berkomitmen merawat satwa dengan baik sesuai dengan kaidah kesejahteraan satwa. Seluruh karyawan sudah menyatakan berkomitmen untuk melaksanakan tugas tersebut.
Untuk menambal kekurangan pakan, manajemen tetap menerima donasi dari publik baik berupa jenis pakan ataupun berupa dana yang diarahkan langsung ke vendor rekanan.
Bagi publik yang akan berdonasi bisa menghubungi bagian marketing Bandung Zoo di nomor : +62 813-1396-7733. (*)
Editor : Bambang Harianto