Sosialisasi Penguatan Tata Kelola Kabupaten Bangkalan Dengan Narasumber dari KPK

Reporter : -
Sosialisasi Penguatan Tata Kelola Kabupaten Bangkalan Dengan Narasumber dari KPK
Sosialisasi Penguatan Tata Kelola Pemerintahan Kabupaten Bangkalan
advertorial

Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Bangkalan, Drs. Mohni, MM. menghadiri dan membuka acara Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Bangkalan dalam rangka Sosialisasi Penguatan Tata Kelola Pemerintahan Kabupaten Bangkalan bertempat di Gedung Rato Ebuh, Bangkalan, pada Kamis, 13 Juli 2023.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bangkalan, Ir. H.R. Moh. Taufan Zairinsjah, MM. selaku Ketua KORPRI Bangkalan melaporkan bahwa maksud dan tujuan sosialisasi adalah untuk meningkatkan kapasitas Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangkalan agar dapat secara benar menjalankan tugas fungsinya sehingga tercipta aspek-aspek manajemen perubahan, penataan tatalaksana, penataan manajemen SDM, penguatan akuntabilitas, penguatan pengawasan, dan peningkatan kualitas pelayanan publik.

Baca Juga: Tim Perseba U-17 Bangkalan Berlaga Di Ajang Piala Suratin

Plt. Bupati Bangkalan dalam sambutannya mengatakan untuk mewujudkan Good Governance dan Good Goverment dibutuhkan kerjasama dan kolaborasi yang baik antar pilar-pilar dalam pemerintahan yaitu pemerintah itu sendiri, pihak swasta dan masyarakat.

Baca Juga: Puting Beliung Memporak Porandakan Ratusan Rumah di Bangkalan

"Untuk itu ada beberapa hal yang harus kita wujudkan bersama antara lain Akuntabilitas, Independensi, Transparansi, Partisipasi, dan Kordinasi," terangnya.

Nara sumber dalam sosialisasi tersebut ialah Ahmad Mubarok dan Erwin Norman Gumirlang dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Baca Juga: PT Sumber Daya Bangkalan Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas SDM

Peserta terdiri dari semua pimpinan perangkat daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangkalan dan ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangkalan. Diantaranya Pimpinan DPRD dan Pimpinan Komisi DPRD, Pengurus Aliansi Kepala Desa Kabupaten dan Kecamatan, Tokoh Agama, Lembaga Swadaya Masyarakat, dan Media Massa sejumlah 150 peserta. (L4N)

Editor : Syaiful Anwar