Air Mata Haru di Kampung Bulangkop, Ketulusan Aparat Keamanan untuk Masyarakat Papua

Di tengah sejuknya pagi di Kampung Bulangkop, Distrik Oksibil, suara langkah kami menggema di jalanan kampung. Pada Sabtu pagi (22/3/2025), personil SatuanbTugas Batalyon Infantri Qurata Yudha (Satgas Yonif 512/QY) datang dengan senyum dan kepedulian, memastikan warga kampung tidak hanya merasa aman, tetapi juga sehat dan sejahtera.
Patroli yang dilakukan oleh Satgas Yonif 512/QY bersama Satgas Damai Cartenz bukan sekadar menjalankan tugas, tetapi menjadi wujud kasih sayang bagi saudara-saudara di tanah Papua. Dengan penuh perhatian, Kami menyambangi rumah demi rumah, menanyakan kabar, dan memeriksa kesehatan warga.
Baca Juga: Satgas Yonif Qurata Yudha dan Warga Unggalom Buka Lahan Ketahanan Pangan
Di antara warga yang menyambut dengan hangat, ada sosok Bapa Okaom, tokoh adat yang selama ini menjadi panutan di kampung tersebut. Dengan suara bergetar, ia mengungkapkan rasa harunya atas kepedulian aparat yang tak hanya melindungi, tetapi juga merawat.
Baca Juga: Satgas Yonif Qurata Yudha Bantu Warga Papua Mengolah Sagu
"Beta lihat sendiri, mereka datang denga ketulusan hati. Mereka dengar keluhan kami, kasih obat, dan pastikan anak-anak bisa bermain dengan aman. Ini hal yang membuat beta merasa menjadi bagian dari suadara yang tidak terpisahkan," ujar Bapa Okaom dengan haru.

Dengan demikian Kampung Bulangkop tak hanya merasakan aman, tetapi juga penuh kehangatan. Keberadaan aparat bukan lagi sekadar simbol keamanan, melainkan wujud nyata kasih yang menghubungkan hati satu dengan yang lain.
Baca Juga: Satgas Yonif QY Patroli Patok Perbatasan RI-PNG
Di tanah Papua yang indah ini, diantara pegunungan yang menjulang tinggi, ada kisah ketulusan yang terus terukir - kisah tentang aparat yang bukan sekadar bertugas, tetapi juga mencintai dan merangkul rakyatnya. (*)
Editor : Bambang Harianto