Satu Pelaku Penyalahgunaan Narkotika Ditangkap di Kelurahan Karang Mumus

lintasperkoro.com
YS, pelaku penyalahgunaan narkoba

Sat Resnarkoba Polresta Samarinda telah melakukan pengungkapan kasus penyalahgunaan narkotika golongan I jenis sabu-sabu dengan menangkap satu orang pelaku di Jalan P. Suriansyah, Kelurahan Karang Mumus, Kecamatan Samarinda Kota, Kota Samarinda (tepatnya dipinggir jalan).

Kasat Resnarkoba Polresta Samarinda menjelaskan kronologis kejadian yaitu pada hari Senin 30 Oktober 2023, diterima laporan dari masyarakat bahwa di Jl. P. Suriansyah, Kelurahan Karang Mumus, tepatnya di pinggir jalan sering dijadikan tempat transaksi narkotika jenis sabu-sabu.  

Baca juga: Dua Oknum Polisi Ditangkap, Diduga Memeras Pengguna Narkoba

Setelah pelapor dan saksi melakukan observasi dengan cermat, sekitar pukul 00.20 WITA dicurigai 1 (satu) orang laki-laki berinisial YS (22 tahun) yang sedang berkendara motor seorang diri dan dilakukan pemberhentian.

Baca juga: Polresta Samarinda Tangkap Pengedar Narkoba di Kelurahan Tenun

Pada saat dilakukan penggeledahan ditemukan barang bukti berupa 2 (dua) poket/bungkus narkotika jenis sabu seberat 0,85 (nol koma delapan lima) Gram Brutto yang terbalut 1 (satu) buah tissue warna putih yang berada didalam kantong celana belakang sebelah yang dikenakan YS (22 tahun) beserta barang bukti lainnya.

Baca juga: Polresta Samarinda Grebek Kamar Hotel di Jalan Imam Bonjol, Tangkap Seorang Pelaku

Selanjutnya pelaku YS (22 tahun) beserta barang buktinya diamankan di Polresta Samarinda guna proses penyidikan lebih lanjut. Atas perbuatannya Pelaku dijerat pasal 114 ayat (1) subsider pasal 112 ayat (1) dan pasal 127 Undang-undang Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman pidana paling lama 20 tahun penjara. (dry)

Editor : Ahmadi

Peristiwa
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru