Peserta Harlah ASMIPA ke 5 Dicover Asuransi PT Jasaraharja Putera

Reporter : -
Peserta Harlah ASMIPA ke 5 Dicover Asuransi PT Jasaraharja Putera
Audiensi pengurus ASMIPA dengan PT Jasaraharja Putera
advertorial

Ketua Umum Asosiasi Astana Mitra Pariwisata (Asmipa), Umi Kulsum atau akrab disapa Bunda Shofi melakukan terobosan baru untuk kemajukan organisasinya. Terobosan tersebut ialah berkolaborasi dengan PT Jasaraharja Putera, untuk meng-cover semua peserta hari ulang tahun (harlah) ke-5 ASMIPA yang akan diselenggarakan di Yogyakarta.

Hal itu dilakukan Ketua Umum (Ketum) Asosiasi Astana Mitra Pariwisata untuk tindakan preventif bagi anggotanya jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga: DPD ASMIPA Jawa Tengah Serahkan Donasi ke Anggotanya yang Kena Musibah

"Kami sangat mengapresiasi support dari PT Jasaraharja Putera. Anggota ASMIPA dibuatkan kartu polis selama satu tahun dan akan mendukung secara nyata selama agenda Harlah ASMIPA ke-5 pada 5 - 7 Nopember 2024 di Yogyakarta. Kami sangat berterima kasih kepada tim PT Jasaraharja Putera yang sudah memberikan support sekaligus berkenan hadir di Harlah ke-5 sekaligus memberikan edukasi kepada semua anggota Asmipa tentang pentingnya tindakan preventif atau pencegahan akan sesuatu kejadian yang tidak diinginkan," ujarnya.

Baca Juga: DPD ASMIPA Jawa Tengah Serahkan Donasi ke Anggotanya yang Kena Musibah

"Sebagai Ketum Asmipa, saya menghimbau agar semua travel agent dan anggota menggunakan Asuransi Jasaraharja Putera. Buat semua peserta yang akan ngetrip atau berwisata supaya aman dan nyaman selama perjalanan. Yang terpenting sangat mudah untuk mengajukan klaim, pelayanan bagus serta murah," pungkasnya.

Baca Juga: ASMIPA PEDULI, Bunda Shofi: Alhamdulillah Donasi Teman-teman Sudah Diberikan Kepada yang Berhak

Manager Operasional PT Jasaraharja Putera, Halim Pulungan berkata, "Kami akan siap memback-up, menghandle semua asuransi anggota Asmipa yang akan hadir di Harlah ke-5. Jasaraharja Putera akan berikan support sebagai wujud bangga dan senang dengan Organisasi Asmipa yang mau peduli akan tindakan preventif. Yang namanya musibah, semua orang tak akan mau itu terjadi. Tapi jika semua dipersiapkan dengan baik, tentunya itu akan membuat nyaman ketika dalam perjalanan berwisata atau ngetrip.” (*)

Editor : Syaiful Anwar