Kemenag Gresik Serahkan Bantuan Operasional Rintisan Masjid dan Musholla Ramah

Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Gresik melaksanakan penyerahan Bantuan Operasional Rintisan Masjid/Musholla Ramah Tahap I Tahun 2025 yang bertempat di Aula Kemenag Gresik pada Jumat, 16 Mei 2025. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kemenag Gresik, Pardi, Pelaksana Harian (Plh.) Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat (Kasi Bimas) Islam, Muh. Ali Faiq, serta Tim Kemasjidan dari Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Jawa Timur (Jatim) yang dipimpin oleh Isnawati.
Dalam sambutannya, Pardi menyampaikan apresiasi kepada para ta’mir masjid yang dinilainya sebagai sosok penting dalam menghidupkan fungsi masjid. Ia menyebut, ta’mir sebagai pribadi yang menguatkan keimanan dan kehidupannya penuh berkah. Pardi berharap bantuan ini dapat menumbuhkan semangat baru dalam pengelolaan masjid dan musholla agar lebih ramah dan inklusif bagi masyarakat.
Isnawati dari Kanwil Kemenag Jatim turut menyampaikan selamat kepada para penerima bantuan. Ia menjelaskan bahwa bantuan ini dimaksudkan untuk menunjang sarana dan prasarana, termasuk pengembangan aspek ramah anak, lingkungan, dan sosial. Setiap masjid menerima bantuan sebesar Rp15 juta, sedangkan musholla mendapat Rp10 juta.
Tiga penerima bantuan pada tahap pertama tahun 2025 ini adalah Masjid Baiturrahman di Desa Tanjung, (Kecamatan Kedamean); Masjid Al Faraid di Desa Hulaan, (Kecamatan Menganti); serta Musholla Al Khozaimah di Desa Balikterus, (Kecamatan Sangkapura).
Program ini merupakan bagian dari upaya penguatan peran rumah ibadah sebagai pusat spiritual dan pemberdayaan masyarakat. Dukungan operasional ini diharapkan mampu menjadikan masjid dan musholla sebagai tempat yang nyaman dan terbuka bagi seluruh kalangan. (*)
Editor : Zainuddin Qodir