Polres Tomohon Merilis Berita Orang Hilang dari Kelurahan Woloan Dua Lingkungan XI
Kepolisian Resor (Polres) Tomohon merilis berita orang hilang. Namanya Natalia Natasya Gloria Kumenap. Laporan berdasarkan Laporan Keterangan Orang Hilang nomor 8/08/VI/2025/SPKT POLRES TOMOHON / POLDA SULUT.
Ciri-ciri :
- Tinggi badan : 150 cm
- Rambut : hitam panjang
- Warna kulit : Sawo matang
- Pakaian terakhir yang digunakan : kaos kuning lengan pendek dan celana pens warna abu-abu.
Identitas :
- Nama lengkap : Natalia Natasya Gloria Kumenap.
- Tempat tanggal lahir : Rurukan, 16 Desember 2007.
- Jenis kelamin : Perempuan
- Agama : Kristen Protestan
- Pendidikan : SMA
- Suku / Bangsa : Minahasa / Indonesia
- Pekerjaan : Pelajar
- Alamat : Kelurahan Woloan Dua Lingkungan XI Kecamatan Tomohon Barat
Kronologi :
Natalia Natasya Gloria Kumenap turun (kelura) dari rumahnya pada Senin, 23 Juni 2025 jam 02.00 tanpa memberitahukan kepada orang tuanya. Saat keluar rumah, Natalia Natasya Gloria Kumenap mengenakan kaos kuning lengan pendek dan celana abu-abu.
Sampai dengan saat ini, Natalia Natasya Gloria Kumenap belum kembali ke rumahnya. Apabila menemukan harap menghubungi Silce Lengkong (Orang tunanya) di nomor : 0851 7959 5606 atau pihak Kepolisian Polres Tomohon nomor 0858 58110110. (*)
Editor : Bambang Harianto