Pengprov Sumut Wadokai Menghadiri Pengukuhan Kolonel Purnawirawan Nono Sampono

Reporter : -
Pengprov Sumut Wadokai Menghadiri Pengukuhan Kolonel Purnawirawan Nono Sampono
pengukuhan pengurus Pengprov Sumut, Kushinryu Karate-Do Indonesia
advertorial

Ketua Majelis Sabuk Hitam (MSH) Haryanto, dan Sekretatis Umum Pengurus Provinsi (Sekum Pengprov) Wadokai Sumatera Utara (Sumut), Suwito menghadiri undangan pengukuhan pengurus Pengprov Sumut, Kushinryu Karate-Do Indonesia (KKI) di Hotel Danau Toba Internasional Medan, Jl. Imam Bonjol Nomor 17, Madras Hulu, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, Provins Sumatera Utara.

Kehadiran Ketua MSH Haryanto dan Sekum, Suwito mewakili Ketum Pengprov Sumut, Brigjen Pol Jawari.

Baca Juga: Wadokai Karate Do Pengprov Sumut Meraih Emas di Test Event PON Medan - Aceh 2024

"Saya sebagai Sekum Pengprovsu Wadokai dan MSH Sensei Haryanto menghadiri acara pengukuhan ini atas perintah Ketum," ucapnya.

"Ketum Pengprovsu Wadokai, Bapak Brigjen. Pol Jawari memohon maaf tidak dapat hadir pada acara pengukuhan ini. Dia mengucapkan selamat kepada Kolonel (Purn) Nono Sampono atas terpilih dan pengukuhannya sebagai Ketua KKI Pengrovsu," tambah Suwito.

Baca Juga: Pengurus Wadokai Provinsi Sumatera Utara Hadiri Gashuku dan Ujian DAN Karate

Suwito meyampaikan pesan Ketua Pengprov Sumut KKI yang hadir, bahwa "Semua Karateka KKI agar dapat sama-sama merangkul. Kepada pengurus yang dikukuhkan agar menjaga nama besar KKI dengan sebaik mungkin serta menjadi pengurus yang lebih baik lagi. Ini tidak mudah, butuh niat yang bersih. Mempunyai dedekasi yang besar."

"Tentu bukan hal yang mudah untuk perdana ini. Kita butuh konsolidasi agar bersama-sama menjadi pengurus yang solid. Itulah pesan Ketua terpilih KKI," tutup Suwito.

Baca Juga: Jepta Ujung Jadi Pelatih Wadokai Pengprov Sumatera Utara

Di tempat yang sama, Ketua Majelis Sabuk Hitam, Haryanto mengucapkan, "Saya pribadi, segenap Pengurus Wadokai Pengprov Sumut dan pemegang Sabuk Hitam mengucapkan selamat kepada Bapak Kolonel (Purn) Nono Sampono sebagai ketua terpilih."

"Begitu juga, saya mewakili segenap Pengcab Wadokai se-Sumatera Utara sekali lagi mengucapkan selamat kepada Ketua KKI serta terima kasih banyak atas undangan dan sambutannya," tutupnya. (Mul)

Editor : Ahmadi