Wadokai Dojo Romo Center Deli Serdang VS Dojo Armed
Perguruan Karate Wadokai Dojo Romo Center DS mengadakan Training Tour dengan Dojo Armed 2 di Jalan Sisinga Mangaraja, Kota Medan. Kegiatan tersebut dipandu oleh Pelatih Dojo, Senpai Ade Chandra (DAN III).
Training Tour dojo Romo Center DS disambut antusias oleh Kohai (Siswa) dan dijamu baik oleh Pelatih Dojo Armed.
Baca Juga: Ledy Devega Sagala Meraih Best of The Best di Komite Kelas +68 kg Senior Putri
Dalam kegiatan tersebut, hadir para pelatih Dojo Armed, Senpai Sumantri (DAN III), Senpai Ade Budiman (DAN I), dan Senpai Benny Gultom (DAN I).
Training Tour dilakukan guna penyeragaman Tehnik Karate, menjalin silahturahmi antar pelatih, Kohai, dan juga saling mengenal atlit -atlit Wadokai.
Kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris Umum (Sekum) Wadokai Pengprov Sumatera Utara (Sumut), Sensei Suwito (DAN IV) dan langsung memimpin latihan. Dengan bekal ilmu yang dibawakan selama mengikuti pelatihan 3 hari di Bogor dalam kegiatan Pengurus Besar (PB) Wadokai.
Sumantri dan Suwito adalah saudara kembar yang memiliki segudang prestasi dimasa mudanya. Mereka berdua tetap aktif untuk melatih, dan Suwito aktif menjadi Wasit Karate.
Baca Juga: KONI Kecamatan Patumbak Gelar Sirkuit Karate Cup Seri I 2024
Sama hal dengan Ade Chandra yang saat ini memiliki prestasi luar biasa menjadi juara nasional di jajaran Bank yang dibawah naungan BUMN dan masih aktif bekerja di Bank tersebut.
Pengusaha muda, Ade Budiman juga salah satu atlit yang pernah mengharumkan nama Provinsi Sumatra Utara.
Pendiri Dojo Armed yang juga aktif dikesatuan TNI (Armed 2), Benny Gultom bangga atas kunjungan tersebut.
Baca Juga: IBCA MMA Sumatera Utara Menggelar Musyawarah Provinsi Luar Biasa
"Saya bangga atas Training Tour ini,” ujar Benny.
"Kegiatan ini membina generasi muda agar jauh dari narkoba dan tindak kriminal," tambahnya.
" Kami juga membentuk mental, jiwa fighter dan sportifitas dalam pertanding," tutupnya. (Mul)
Editor : Ahmadi