Babinsa Desa Penatarsewu Melaksanakan Sosialisasi Stop Bullying di Sekolah MI Muhammadiyah 3 Penatarsewu

Reporter : -
Babinsa Desa Penatarsewu Melaksanakan Sosialisasi Stop Bullying di Sekolah MI Muhammadiyah 3 Penatarsewu
Sertu Yoyo menghadiri undangan selaku pemateri dalam melaksanakan sosialisasi stop bullying

Anggota Babinsa Koramil 0816/06 Tanggulangin, Sertu Yoyo menghadiri undangan selaku pemateri dalam melaksanakan sosialisasi stop bullying di Madrasah Ibtidiyah (MI) Muhammadiyah 3 Penatarsewu, Kecamatan Tanggulangin, Kabupaten Sidoarjo, pada Kamis (08/02/2024).

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari pihak sekolah sebagai pencerahan dan penambahan wawasan bagi siswa/wi MI Muhammadiyah 3 Penatarsewu agar terhindar dari bahaya bullying dan sebagainya.

Baca Juga: Babinsa Driyorejo Bantu Renovasi Rumah Tidak Layak Huni, Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Binaan

Untuk mencegah permasalahan terhadap bullying anak di lingkungan sekolah maupun di lingkungan masyarakat yang saat ini sudah marak baik dimedia sosial maupun di media massa.

Dalam kegiatan tersebut dapat pendampingan langsung oleh Kepala Sekolah MI Muhammadiyah 3 Penatarsewu yang diwakili oleh Waka Kurikulum Ibu Rus berserta tenaga didik lainnya.

Baca Juga: Babinsa bersama Warga Desa Jogosatru Kerja Bakti

Sertu Yoyo menyampaikan sekaligus memberikan pemahaman terhadap siswa/wi sebanyak 250 orang untuk mencegah terjadinya suatu perbuatan atau tindakan bullying yang kerap terjadi pada anak. Karena tanpa disadari, bullying ini sering dilakukan, baik secara langsung maupun lewat media sosial.

Meski disebut sebagai tempat belajar, namun di lingkungan sekolah juga bisa menjadi tempat merebaknya kasus bullying baik pelaku maupun korban bullying.

Baca Juga: Kisah Babinsa Kodim Mengawal Logistik Pemilu 2024 Jalan Kaki Hampir 9 Jam

Diera digital, keterbukaan informasi, pendidikan, pelatihan karakter sangat dibutuhkan oleh siswa. Bullying tidak boleh terjadi di lingkungan sekolah karena sangat berdampak negatif terhadap perkembangan mental.

Perilaku bullying juga dapat menjadi pemicu terjadinya perkelahian atau tawuran antar pelajar sehingga hilang semangat belajar bagi siswa/wi yang menjadi korban. (kin)

Editor : Ahmadi