1 Ton Telur Ayam Asal Makassar Dikirim ke Sulawesi Utara

avatar lintasperkoro.com
  • URL berhasil dicopy
Pejabat karantina memeriksa telur ayam
Pejabat karantina memeriksa telur ayam
grosir-buah-surabaya

Pejabat Karantina di Satuan Pelayanan Pelabuhan Batoambari melakukan tindakan karantina terhadap 1 ton telur ayam yang berasal dari Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan. Pemeriksaan dilakukan untuk memastikan telur yang didatangkan dari luar wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra) ini terbebas dari Hama Penyakit Hewan Karantina (HPHK).

"Setelah kami melakukan pemeriksaan fisik dan kemasan. Seluruh persyaratan dokumen lengkap dan kondisi telur serta kemasannya tidak ada kerusakan sehingga telur layak dikonsumsi dan dapat dipasarkan di wilayah Sultra," ujar Bambang, Pejabat Karantina yang bertugas.

Tidak hanya telur, namun pengawasan bongkar KLM Andika Trans 02 juga ditemui produk pangan asal tumbuhan seperti kentang, sawi, kol, dan bawang. Kesemuanya untuk memenuhi permintaan konsumsi masyarakat Sulawesi Utara (Sultra). (eka)