Kecelakaan Kerja di Salah Satu Pabrik di Desa Driyorejo

Reporter : -
Kecelakaan Kerja di Salah Satu Pabrik di Desa Driyorejo
Ambulance di depan RS Petrokimia Gresik sedang menunggu jenazah Dani

Kecelakaan kerja terjadi lagi di salah satu pabrik yang beralamat di Desa Driyorejo, Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur. Korbannya ialah Ahmad Zaki Wildani (19 tahun), warga Desa Driyorejo.

Peristiwa naas tersebut terjadi pada Jumat (28/6/2024), sekitar pukul 17.00 WIB. Kecelakaan kerja yang terjadi di kompleks pabrik tersebut menyebabkan Ahmad Zaki Wildani meninggal dunia. Dani, begitu sapaan Ahmad Zaki Wildani, diduga meninggal dunia setelah tertimpa bahan baku.

Baca Juga: Personil Polsek Driyorejo Bantu Evakuasi Korban Banjir

Penuturan dari keluarga Ahmad Zaki Wildani, setelah meninggal dunia di dalam pabrik, jenazah Ahmad Zaki Wildani dibawa ke Rumah Sakit (RS) Petrokimia Gresik di Jalan Legundi, Desa Krikilan. Setiba di RS Petrokimia Gresik, jenazah langsung dimandikan dan dikafani tanpa dilakukan visum.

"Pihak keluarga dikabari habis Maghrib. Setelah itu berangkat ke RS Petrokimia Gresik," kata Relis dalam keterangannya kepada Media Lintasperkoro.com.

Baca Juga: Jalan Rusak di Driyorejo Disebabkan Muatan Truk Tambang Melebihi Kapasitas

Dijelaskan Relis, sampai di RS Petrokimia, pihak keluarga membawa pulang jenazah agar segera dimakamkan. Setelah tiba dan disemayamkan di rumah duka, jenazah Ahmad Zaki Wildani dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Desa Driyorejo sekitar jam 21.00 WIB.

Menurut Relis, Ahmad Zaki Wildani baru sekitar 2 minggu bekerja di Pabrik tersebut. Dia bekerja berstatus outsourching.

Baca Juga: Klarifikasi Pemberitaan, Tidak Ada Penganiayaan Saksi di Kasus Tewasnya Remaja di Desa Wedoroanom

Anak pertama dari 2 saudara tersebut bekerja setelah lulus dari SMKN 1 Krian, Kabupaten Sidoarjo. (*)

Editor : Syaiful Anwar