Komandan Wing Udara 2 Puspenerbal Terima Delegasi U.S.A.F Air War College

Reporter : -
Komandan Wing Udara 2 Puspenerbal Terima Delegasi U.S.A.F Air War College
Kunjungan delegasi dari U.S.A.F Air War College di Museum Penerbangan TNl Angkatan Laut
advertorial

Komandan Wing Udara 2 Puspenerbal, Kolonel Laut (P) Adam Firmansyah mewakili Komandan Puspenerbal Laksda TNl Sisyani Jaffar menerima kunjungan delegasi dari  U.S.A.F Air War College di Museum Penerbangan TNl Angkatan Laut, Pangkalan Udara TNl AL Juanda pada Jumat (8/3/2024).

Delegasi U.S.A.F Air War College yang datang berjumlah 14 mahasiswa di bawah pimpinan Prof. Stephen Franklin bersama dengan perwakilan Atase Pertahanan Amerika Serikat, Mayor Mickey Ding.

Baca Juga: Komandan Puspenerbal Menghadiri Pembukaan Bali International Airshow 2024

Dalam menerima delegasi dari  U.S.A.F Air War College tersebut, Danwing Udara 2 Puspenerbal didampingi para perwira Staf dan Komandan Skuadron dijajaran Wing Udara 2 Puspenerbal.

Dalam pertemuan yang berlangsung akrab tersebut, selain bertukar informasi, wawasan, pengalaman dan cinderamata, Delegasi dari U.S.A.F Air War College ini, juga mendapat kesempatan berkunjung di ruang pamer Museum Penerbangan TNl AL R.E.B.O Tjokroadiredjo dan melihat beragam koleksi museum.

Baca Juga: Komandan Puspenerbal Hadiri Bali Regional Air and Space Power Forum 2024

Beberapa mahasiswa yang rata-rata berpangkat Perwira Menengah tersebut, tertarik terhadap apa yang dimiliki Puspenerbal, tidak hanya itu mereka juga tertarik bagaimana mereka menangani berbagai persoalan di bidang pertahanan dengan ribuan pulau dari Sabang sampai Merauke.

Beberapa perwakilan perwira dari Wing Udara 2 Puspenerbal juga tak mau ketinggalan dalam sesi diskusi tersebut, salah satunya ke menanyakan terkait manajemen personel di satuan militer Amerika, khususnya antar gender.

Baca Juga: Lanudal Juanda Bersama Mahasiswa Universitas Hang Tuah Tanam Ribuan Bibit Mangrove

Tentunya, kegiatan seperti ini menjadi bagian yang baik guna meningkatkan hubungan bilateral antar kedua negara, juga dapat berdampak positif dalam meningkatkan wawasan dan pengetahuan bagi prajurit Wing Udara 2 khususnya. (Kin)

Editor : Syaiful Anwar