1.891 Peserta Ikut Seleksi Kompetensi Dasar CPNS di Hari Kedua

Reporter : -
1.891 Peserta Ikut Seleksi Kompetensi Dasar CPNS di Hari Kedua
Seleksi Kompetensi Dasar CPNS
advertorial

Animo peserta Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sangat tinggi, tercatat sebanyak 1.891 peserta antusias mengikuti ujian yang menerapkan sistem Computer Assisted Test (CAT), Minggu (20/10/2024)

SKD yang digelar di Politeknik Pelayaran Surabaya ini akan digelar selama 16 hari kedepan, diawali pada Sabtu (19/10/2024) dan berakhir pada Minggu (3/11/2024).

Baca Juga: Wahyu Rianto Menginspirasi Hari Terakhir Pelaksanaan SKD CPNS 2024

Kabag Umum Kantor Wilayan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Timur (Kanwil Kemenkumham Jatim), Adi Prayogo menuturkan selama dua hari pelaksanaan SKD relatif berjalan lancar sesuai schedule, Sesi I dimulai pada pukul 8.00 WIB dan berakhir di Sesi IV pada pukul 18.00 WIB, tuturnya.

"Semakin hari Peserta yang hadir makin tertib dan sesuai dengan pedoman yang telah diumumkan pada kanal informasi resmi milik Kemenkumham," jelasnya.

Baca Juga: Tema Pantai Jadi Kostum Panitia SKD CPNS Hari Kedelapan

Secara keseluruhan pelaksanaan SKD tidak mengalami hambatan baik pada jaringan maupun infrastruktur yang lain.

"Pihak panitia secara intens terus berkolaborasi dan bersinergi dengan Pihak BKN, sehingga tiap sesi ujian berjalan lancar dan tepat waktu," imbuhnya.

Baca Juga: Pembukaan Penerimaan CPNS Kemenkumham Jatim

Pada Sesi I pelaksanaan SKD diperuntukkan bagi alokasi peserta dengan formasi lulusan Sarjana, sedangkan pada Sesi II hingga IV diperuntukkan alokasi tamatan SLTA dengan formasi Pemeriksa Keimigrasian Pemula. (*)

Editor : Bambang Harianto