Karyawan Cafe Arjuna Surabaya Motornya Dicuri di Halaman Parkir

Reporter : -
Karyawan Cafe Arjuna Surabaya Motornya Dicuri di Halaman Parkir
Abdur Rohman menunjukkan bukti lapor ke Polisi dan surat kendaraan yang dicuri

Area parkir Cafe Arjuna Surabaya menjadi sasaran empuk bagi pencuri kendaraan bermotor (curanmor) untuk menjalankan aksinya. Yang jadi korban ialah Abdur Rohman (32 tahun), karyawan Cafe Arjuna.

Rohman kehilangan motor Honda Vario 125 warna biru dengan nomor polisi L 4042 AAR, saat diparkir di area Cafe Arjuna pada Senin (14/4/2025) sekitar pukul 02.30 WIB. Motor yang dibelinya dengan susah payah tersebut hilang dicuri saat dirinya sedang bekerja sebagai Cleaning Service di Cafe Arjuna Surabaya.

Baca Juga: Pencuri Sapi Nyaris Dibakar Massa di Desa Wakambangura 2

Dijelaskan Rohman, saat kejadian, lokasi tempat parkir motor dalam keadaan sepi. Security yang biasanya berjaga di luar Cafe Arjuna, saat itu sedang masuk ke dalam Cafe. Sedangkan petugas parkir sedang libur kerja.

Melihat suasana sepi tersebut, pencuri memanfaatkan kesempatan mencuri motor Rohman. Rohman sendiri pada saat kejadian berada di dalam Cafe sedang bersih-bersih.

"Malam itu, pas Senin jam 02.30, saya turun ke bawah dan keluar untuk membuang sampah. Setelah itu, saya masukin minuman Coca-Cola ke dalam jok motor. Lalu saya masuk ke dalam cafe lagi untuk bersih-bersih. Setelah selesai dan mau pulang, motor saya tidak ada," ujar Rohman, yang berdomisili di Jalan Pasar Kembang, Surabaya, Selasa 15 April 2025.

Diakui Rohman, motornya saat itu diparkir di halaman tengah Cafe Arjuna, bukan di gerbang utama yang merupakan tempat parkir motor karyawan. Setelah kehilangan motornya, Rohman lekas meminta bantuan petugas keamanan untuk mengecek closed circuit television (CCTV) di sekitar parkir motornya.

Dari rekaman CCTV, tampak pelaku yang mencuri motor Rohman berjumlah 2 orang. Pelaku mengendarai motor Honda Scoopy. Pada pagi harinya, Rohman melapor kehilangan motornya ke Polsek Sawahan.

Baca Juga: Polsek Sebulu Ungkap Kasus Pencurian di Desa Sumber Sari

Menurut Rohman, motor tersebut dibelinya dari hasil kerja di Cafe Arjuna selama bertahun-tahun, yang dibeli secara kredit dan sudah lunas. Diapun pasrah setelah kehilangan motornya.

advertorial

Rohman mengatakan, kehilangan motornya adalah tanggungjawabnya. Namun apabila pihak manajemen Cafe Arjuna memberikan ganti rugi, dia akan menerimanya dengan senang hati.

“Kalau saya diganti, saya terima. Kalau enggak ya saya ikhlas," kata Rohman.

Baca Juga: Satpam PT Rhino Mega Multi Plast Tiga Kali Bersekongkol Curi Kabel Tembaga

Saat dikonfirmasi, Manajer Cafe Arjuna, Parno mengungkapkan bahwa pihak manajemen Cafe Arjuna masih menunggu informasi lebih lanjut terkait kehilangan tersebut.

Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek Sawahan, Agus Tri saat dimintai tanggapan, meminta untuk langsung mengonfirmasi kejadian tersebut kepada Kapolsek Sawahan. (*)

 

Editor : Bambang Harianto