Kajati Sumut Ikut Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Kejaksaan RI

Reporter : -
Kajati Sumut Ikut Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik Kejaksaan RI
Idanto didampingi Asdatun, Prima Idwan Mariza, mengikuti kegiatan Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik
advertorial

Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sumatera Utara (Sumut), Idanto didampingi Asdatun, Prima Idwan Mariza, mengikuti kegiatan Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Kejaksaan RI Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Menpan RB, di Hotel GranDhika Iskandarsyah, Jakarta Selatan pada Kamis (5/10/2023).

Adapun Tim Juri KIPP ini, lanjut Yos, berasal dari Kapusdastrimti Kejaksaan Agung RI, Siswanto, Asisten Deputi Koordinasi dan Fasilitasi Startegi Pengembangan Praktek Terbaik Pelayanan Publik Ajib, Rakhmawanto, dan Fahrul Rizal Analis Kebijakan Madya pada Deputi Bidang Pelayanan Publik, Kementerian PANRB.

Baca Juga: Ongkos Tutup Mulut Korupsi Dinas Kesehatan Tapanuli Tengah

"Dalam paparannya Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara memaparkan inovasi-inovasi yang dijalankan di Kejati Sumut. Salah satunya adalah membentuk ADHYAKSA ESTATE (AE) sebagai upaya pendampingan stakeholders (PTPN II, PTPN III (Persero) dan PTPN IV) dalam melakukan pendataan dan memperjuankan pengembalian aset-aset yang terbengkalai, tidak terurus atau dikuasai pihak lain sesuai dengan UU No.16 Tahun 2004 Jo.UU No. 11 Tahun 2021 tentang Kejaksaan RI (Pasal 30 ayat 2)," jelasnya. 

Baca Juga: JPU Kejati Sumut Tuntut Mati 2 Pengantar 267 Kg Ganja Antar Provinsi

Dengan terobosan ini, Kejati Sumut berhasil mengembalikan aset negara dan potensi kerugian negara.

"Adapun penyelamatan dan pemulihan aset perkebunan (BUMN) di Sumut rinciannya adalah : PTPN II Rp 28.570.800.000 dan PTPN III Rp. 533.547.773.539 dengan total Rp. 562.118.573.539," tandasnya. 

Baca Juga: Kejati Sumut Tahan Dosen dan Mantan Wakil Rektor Universitas Al Wasliyah

Kemudian, tambah mantan Kasi Pidsus Kejari Deli Serdang ini, ada program Replanting di Kebun PTPN IV kebun Balimbingan 6.446 Ha dan kebun Adolina 5.619 Ha dengan total Replanting seluas 12.065 Ha. (dry)

Editor : Syaiful Anwar