Gebyar Sholawat Nabi Muhammad SAW Dalam Rangka Milad 1 Siti Zulfa Aini

Reporter : -
Gebyar Sholawat Nabi Muhammad SAW Dalam Rangka Milad 1 Siti Zulfa Aini
Gebyar Sholawat Nabi besar Muhammad SAW dalam rangka Milad 1 Siti Zulfa Aini
advertorial

Babinsa Desa Tlasih, Koramil 05 Tulangan, Koptu Ikwan bersama sesama rekan Babinsa melaksanakan pendampingan sekaligus pengamanan Gebyar Sholawat Nabi besar Muhammad SAW dalam rangka Milad 1 Siti Zulfa Aini bersama Habieb Asegaf & Gus Peyek yang dihadiri sekitar ± 600 orang masyarakat dari dalam maupun luar Desa Tlasih, Kecamatan Tulangan, Sidoarjo, pada Sabtu malam (28/01/2024).

Hadir dalam kegiatan ini ialah Habib Hadi Asegaf, Gus Peyek, tokoh agama, tokoh masyarakat, Karang Taruna, Kepala Desa Tlasih, Al Irsyad, beserta perangkat, yang dikawal keamanan guna mewujudkan siskamtibmas yang kondusif oleh Babinsa Desa Tlasih, Koptu Ichwan H, beserta Anggota Koramil 0816/05 Tulangan sebanyak 5 orang, Babinkabtimas Desa Tlasih, Bripka Junaedi, beserta Anggota Polsek Tulangan sebanyak 5 orang, Linmas Desa Tlasih sebanyak 5 orang, Banser 15 orang serta Ansor 10 orang.

Baca Juga: Keris Woomera 2024: Bangun Diplomasi TNI Melalui Malam Budaya di Banyuwangi

Dalam sambutannya, Ketua Rois Syuriah Nahdlatul Ulama (NU), Desa Tlasih, Ma'ruf mengatakan, bahwa Milad 1 Siti Zulfa Aini yang dilaksanakan setiap tahunnya bertujuan bukan hanya sebagai ritual tahunan semata, akan tetapi momen untuk mempertebal keimanan.

Baca Juga: FLC Kembali Buka Bimbingan Belajar Persiapan Daftar TNI Polri Tahun 2025

Menurut Ketua Rois Syuriah NU Desa Tlasih, Ma'ruf, "Nilai-nilai luhur itu yang mampu membimbing kita untuk menapaki kehidupan di dunia yang penuh tantangan dan cobaan."

Baca Juga: Dansatgas Operasi Bantuan Filipina: Keamanan Dan Keselamatan Adalah Utama

Danramil 05/Tulangan, Kapten Inf Moh. Said melalui Babinsa Koptu Ikwan menyampaikan, "Dapat kita teladani dalam kehidupan sehari-hari sekaligus untuk merubah perilaku kita ke arah yang lebih baik dari sebelumnya, baik dalam tataran ibadah secara vertikal dan horizontal melalui peringatan iman dan taqwa serta semakin tingginya kesalehan kita adalah salah satu hikmah pentingnya Milad 1 Siti Zulfa Aini yang kita selenggarakan hari ini. (Kin)

Editor : Ahmadi